Haydar Rachmansyah; " />
Record Detail Back

XML

Evaluasi Keamanan Informasi Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (Dpmptsp) Kabupaten Bandung Menggunakan Indeks Keamanan Informasi (Kami)


Implementasi teknologi informasi pada lembaga pemerintahan saat ini merupakan
hal yang wajib, namun dengan berkembangnya teknologi juga memunculkan risiko
dan celah keamanan informasi, maka perlunya menjaga keamanan informasi pada
lembaga pemerintahan. DPMPTSP Kabupaten Bandung merupakan salah satu
lembaga pemerintahan Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE). Berdasarkan
Peraturan Kementerian Kominfo Nomor 4 dan Nomor 20 Tahun 2016 setiap PSE
harus menerapkan standar keamanan informasi yaitu ISO/IEC 27001. ISO/IEC
27001 merupakan standar keamanan yang memastikan keamanan informasi
diterapkan secara efektif. Salah satu cara untuk yang menerapkan ISO/IEC 27001
adalah dengan Indeks KAMI yang merupakan alat untuk mengevaluasi tingkat
kematangan dan tingkat kelengkapan penerapan ISO/IEC 27001. Dengan indeks
KAMI yang telah diisi serta dokumen evidence-nya dilakukan analisis gap untuk
melihat tingkat kelengkapan dan kematangan pengamanan informasi pada
DPMPTSP. Hasil evaluasi tingkat kelengkapan pengamanan informasi berada pada
status Pemenuhan Kerangka Kerja Dasar, dan untuk tingkat kematangan keamanan
informasi ada pada tingkat kematangan I-II. Dari hasil evaluasi yang telah
dilakukan tersebut maka dibuatlah saran perbaikan berupa kontrol keamanan dari
ISO/IEC 27001:2013 dan daftar dokumen evidence yang diperlukan pada ke 5 area
keamanan informasi. Agar rekomendasi yang diberikan lebih efektif dibuat
roadmap perbaikan sebagai alur perbaikan untuk meningkatkan tingkat
kelengkapan dan kematangan keamanan informasi pada DPMPTSP kabupaten
Bandung.
Haydar Rachmansyah - Personal Name
005 RAC e
NONE
Text
Indonesia
Universitas Langlangbuana
2024
Bandung
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
Haydar Rachmansyah. (2024).Evaluasi Keamanan Informasi Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (Dpmptsp) Kabupaten Bandung Menggunakan Indeks Keamanan Informasi (Kami).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd