Record Detail Back
Pengujian Dan Penilaian Kerentanan Keamanan Website Menggunakan Metode Stride Dan Dread (Studi Kasus: unipi.edulearning.me)
Perkembangan koneksi internet di Indonesia sudah sangat pesat. Hal ini tentunya internet dapat berperan sebagai fasilitas yang dipakai untuk mengefisiensikan proses komunikasi yang disambung oleh beberapa layanan aplikasi seperti web dan lainnya. Untuk mengakses website pun diperlukan sebuah internet. Website merupakan media digital yang selalu dikunjungi sebagai kebutuhan sehari-hari. Di dalam sebuah website terdapat ribuan informasi yang sangat mudah diperoleh dan disebarluaskan. Penting sekali untuk melakukan pengamanan/perlindungan terhadap informasi agar tidak mudah disalahgunakan dan tidak berdampak merugikan. Keamanan informasi merupakan upaya pengamanan aset informasi dari ancaman yang mungkin timbul dan mengurangi risiko yang akan terjadi. Hal ini penting karena jika sebuah informasi dapat diakses oleh orang yang tidak berwenang, maka keakuratan informasi tersebut akan diragukan, bahkan dapat menjadi sebuah informasi yang menyesatkan. Begitu pun e-learning Universitas Persatuan Islam Bandung merupakan platform media sosial berbasis website yang dapat diakses dengan mudah oleh pengguna dimana saja dan kapan saja. Namun dibalik kemudahannya, layanan tersebut masih terdapat beberapa masalah pada celah keamanan. Tentu perlu menjadi perhatian oleh semua pihak terhadap aset/data karena mengingat terjadinya tindakan kejahatan tersebut yang dilakukan bertujuan untuk mengambil dan menguasai aset/data penting. Maka dari itu peneliti tertarik untuk mengangkat topik ini kedalam penelitian dengan judul “Pengujian dan Penilaian Kerentanan Keamanan Website Menggunakan Metode STRIDE dan DREAD Studi Kasus: unipi.edulearning.me.” Metode pengujian yang digunakan adalah metode STRIDE dan metode penilaiannya menggunakan metode DREAD.
Kata Kunci: Website, Keamanan, Informasi, STRIDE, DREAD.
APA Citation
Lora Pradita Dasrul. (2020).Pengujian Dan Penilaian Kerentanan Keamanan
Website Menggunakan Metode Stride Dan Dread (Studi Kasus: unipi.edulearning.me).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd