Record Detail Back
Perancangan Alat Pengolah Getah Pinus Menjadi Larutan Uji Untuk Meningkatkan Efisiensi Pengujian Mutu Getah Berbasis Mikrokontroler STM32F103C8T6
Abstrak
Gondorukem (Resina Colophonium) dan terpentin merupakan salah satu hasil hutan bukan kayu yang dihasilkan dari getah pinus merkusii. Berdasarkan data dari Perhutani (2018) Indonesia menjadi salah satu produsen terbesar gondorukem dunia dengan total produksi 8 % dari kebutuhan dunia. Namun produk gondorukem dari Indonesia sering kali menghasilkan kualitas yang berada di bawah standar. Salah satunya diakibatkan oleh proses pengujian bahan baku getah yang masih dilakukan secara manual oleh penguji sehingga membutuhkan waktu yang lama serta tingkat akurasi yang rendah. Hal ini yang mendasari penulis untuk merancang alat pengolah getah pinus menjadi larutan uji untuk membantu dalam pengujian kualitas getah pinus di lapangan sehingga dapat mengefiseinkan waktu pengujian serta menghasilkan akurasi pengujian yang tinggi. Menurut D.Kharismawati dkk (2016) Gondorukem dari Indonesia memiliki kelebihan dari segi kualitasnya berupa keasaman yang rendah , kemampuan menahan suhu tinggi, kelengketan dan aroma yang khas. Namun nilai perolehan bahan baku Indonesia adalah yang paling murah dengan biaya produksi gondorukem yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan Cina dan Brazil. Perancangan sistem pengolah getah pinus merkusi menjadi larutan uji diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dalam menentukan mutu getah. Peningkatan efisiensi merupakan langkah awal untuk meminimalisir kesalahan pengujian guna menjaga kualitasnya gondorukem dan terpentin. Berdasarkan hasil pengujian keseluruhan sistem, secara garis besar sistem bekerja dengan baik. Namun masih banyak kekurangan dan kendala yang harus diperbaiki serta disempurnakan. Perancangan alat sudah cukup baik dan jika dikembangkan dapat sangat membantu proses pengolahan. Kekurangan dan kendala pada fitur dan sistem yang terdapat di alat harus diperbaiki karena proses pengujian getah sangatlah penting dalam menentukan kualitas produksi terpentin dan gondorukem. Alat harus memiliki akurasi dan kepresisian yang sangat tinggi.
Rizky Firmansyah - Personal Name
621 FIR p
600
Text
Indonesia
Universitas Langlangbuana
2021
Bandung
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
Rizky Firmansyah. (2021).Perancangan Alat Pengolah Getah Pinus Menjadi Larutan Uji Untuk Meningkatkan Efisiensi Pengujian Mutu Getah Berbasis Mikrokontroler STM32F103C8T6.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd