SANDI RUSWANDI; " />
Record Detail Back

XML

ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM MANAJEMEN DOKUMEN ELEKTRONIK (Studi Kasus Kantor Wakil Rektor Bidang Administrasi, Alumni, dan Komunikasi Institut Teknologi Bandung)


Dokumentasi dari sebuah kegiatan begitu sangat penting dalam tata kelola suatu organisasi, termasuk di Perguruan Tinggi. Dokumentasi kegiatan organisasi atau yang dikenal dengan arsip bukan hanya bukti historis sebuah organisasi yang dapat memberikan informasi perjalanan organisasi akan tetapi sebagai alat pertanggungjawaban organisasi. Pengelolaan arsip pada perguruan tinggi di Indonesia ini telah di atur melalui Peraturan Presiden melalui Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2009. Sehingga dalam pengelolaan dan operasionalnya perguruan tinggi harus mengacu pada peraturan tersebut.
Kantor Wakil Rektor Bidang Administrasi, Alumni, dan Komunikasi Institut Teknologi Bandung (WRAAK) yang sebagian tugas dan fungsinya adalah pengelolaan dokumentasi arsip masih menggunakan sistem secara manual dalam proses pemberkasan sampai proses penyimpanan. sistem pengelolaan seperti ini kurang memadai dalam pekasanaannya terutama dalam proses temu kembali arsip yang masih memerlukan waktu proses pencarian, dan kendala keterbatasan ruang simpan. Oleh karena itu dari hasil penelitian diperlukan sistem informasi yang mampu memberikan solusi dalam mengelola sejumlah arsip Instut Teknologi Bandung. Aplikasi pengelolaan arsip digital melalui sistem informasi akan sangat membantu dalam proses pemberkasan, klasifikasi, jadwal retensi (JRA) sampai proses penyimpanan secara digital. Dari penelitian yang sudah dilakukan, didapatkan bahwa dengan dibuatnya sistem informasi pemberkasan arsip pengelolaan arsip akan lebih mempermudah, efektif dan efisien terutama dalam proses temu kembali arsip yang secara signifikan akan meningkatkan kualitas pelayanan dan kuantitas penyimpanan.

Kata Kunci: WRAAK, Pemberkasan, Klasifikasi, JRA, Penyimpanan

SANDI RUSWANDI - Personal Name
005 RUS a
000
Text
Indonesia
Universitas Langlangbuana
2019
Bandung
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
SANDI RUSWANDI. (2019).ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM MANAJEMEN DOKUMEN ELEKTRONIK (Studi Kasus Kantor Wakil Rektor Bidang Administrasi, Alumni, dan Komunikasi Institut Teknologi Bandung).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd